Ramesh Divyanathan Kembali ke BMW Group Indonesia

JAKARTA (DP) – Perombakan kursi tertinggi di tubuh BMW Group Indonesia kembali terjadi. Kali ini, BMW Group Asia menunjuk ‘kembali’ Ramesh Divyanathan sebagai nakhoda BMW Group Indonesia efektif mulai 1 Juli 2018, dan menggantikan posisi Presiden Direktur yang saat ini dijabat oleh Karen Lim.

Sebelum penunjukkan ini, Ramesh menjabat sebagai Direktur Sales Channel Development and Customer Management untuk BMW Group Asia selama hampir empat tahun. Di mana ia bertanggung jawab untuk memperluas dan meningkatkan jaringan dealer di seluruh wilayah BMW Asia.

Pria yang lahir 51 tahun silam ini bergabung dengan BMW Group Asia pada 1995, dan selama masa jabatannya ia telah duduki ragam posisi penting di bidang Pemasaran dan Komunikasi di BMW Group Asia dan juga BMW AG. Ramesh juga pernah menjabat sebagai Presiden Direktur BMW Group Indonesia untuk periode tahun 2009 – 2014.

“Pengetahuan luas Ramesh tentang pasar Indonesia dan pelanggannya, serta keahlian dan pengalamannya dalam tingkatkan jaringan diler, menguatkan posisinya untuk bangun strategi bisnis di pasar Indonesia yang dinamis,” kata Paul de Courtois, Managing Director, BMW Group Asia, dalam keterangan resminya, Selasa (15/5).

Sementara itu, Karen akan kembali ke Singapura untuk memimpin ragam proyek penting untuk BMW Group Asia, langsung di bawah kepemimpinan de Courtois. Lim pertama kali bergabung dengan BMW Group Asia pada 1998 dan telah mengisi beragam posisi penting yaitu di bidang Keuangan, Akuntansi, serta Sumber Daya Manusia.

Sedangkan posisinya sebagai Presiden Direktur BMW Group Indonesia telah dia emban sejak Agustus 2014 dan akan berakhir Juli nanti.

“Di bawah kepemimpinannya, merek BMW telah berhasil memenuhi kebutuhan pelanggan BMW di seluruh Indonesia, menghasilkan pertumbuhan yang berkelanjutan dan meraih rekor penjualan di tahun 2017. Kami sangat menantikan kehadirannya di tim BMW Group Asia di Singapura,” tutup de Courtois. [dp/MTH]

Previous articleHonda Jazz Belum Tamat, Masih Jadi Market Leader di Segmen Hatchback
Next articleEkspor Honda BeAT Tertinggi Secara Nasional