Mitsubishi Edukasi Konsumen Keunggulan Xpander

BEKASI (DP) – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) kembali menggelar kampanye Xpander.

Setelah sukses dengan kegiatan Tons of Real Happinss, kali ini diadakan kegiatan bertajuk “Xpander Pinter Bener, Family Festival”. Kota Bekasi merupakan bagian dari rangkaian aktivitas roadshow yang akan diselenggarakan total di 10 kota di Indonesia.

Lewat kegiatan ini, MMKSI memberikan edukasi kepada konsumen pengguna dan konsumen potential mengenai keuntungan memiliki Xpander. Keuntungan yang dimaksud tercermin dari layanan purna jual, fitur dan total biaya kepemilikan kendaraan, sehingga memilih Xpander sebagai mobil andalan keluarga.

“Semua manfaat ini kami wujudkan melalui festival keluarga yang menyediakan permainan dan banyak kegiatan menyenangkan untuk menunjukkan bagaimana Xpander adalah pilihan yang tepat dan cerdas untuk keluarga Indonesia,” kata Presiden Direktur PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Naoya Nakamura di Bekasi, Sabtu (29/6).

Baca juga:  MMKSI Lanjutkan Penyerahan XForce ke Konsumen di Jabodetabek

Dalam acara ini, MMKSI menghadirkan keluarga Ringgo Agus sebagai “Suami Pinter” dan Sabai Dieter sebagai “Istri Bener”, serta anak mereka Bjorka.

Sosok suami pinter menggambarkan karakter suami yang cenderung memprioritaskan fungsi dan tampilan serta menyukai hal-hal yang berhubungan dengan teknologi.

Sementara karakter istri “bener” menggambarkan bahwa istri yang selalu melakukan analisis lebih atas hal-hal yang lebih memudahkan serta menguntungkan dan mempengaruhi keputusan yang diambil suami. [dp/PNB]

Previous articlePengen Nonton MotoGP Australia dari Bangku VIP? Yuk Ikutan Kontes ini
Next articleHingga Mei, Penjualan Xpander Capai 110.000 Unit