NHK GP Prime, Produk Anyar Dengan Segudang Keunggulan

Helm NHK GP Prime Series menawarkan sejumlah keunggulan yang ditawarkan demi kenyamanan penggunanya.

DAPURPACU – Produsen helm lokal bermerek NHK, PT DanaPersadaraya Motor Industry langsung menggelontorkan model terbarunya yaitu GP Prime Series di awal tahun ini.

Beragam keunggulan dipasangkan pada helm berstandarisasi SNI tersebut. Tiga varian tipe full face pun ditawarkan, yakni Solid, Graphic Colors dan Rider’s Replica.

Johanes Cokrodiharjo, Technical Director NHK Indonesia, dalam peluncuran secara virtual, Senin (1/2) menuturkan, NHK GP Prime diciptakan dengan desain yang elegan, aerodinamik dan dilengkapi dengan sistem double visor.

“Model terbaru kami ini dibuat dengan material Advanced Thermo Polymer shell, yang menghadirkan kenyamanan saat digunakan dalam beraktivitas harian,” ujar Johanes.

Cangkang helmtelah didesain untuk mendukung sistem komunikasi elektronik intercom bluetooth.

Keunggulan lain dari NHK GP Prime adalah helm ini telah dirancang untuk mengalirkan angin ke dalam, berkat banyaknya ventilasi udara yang dipasangkan.

Penyebaran aliran udara inilah yang menjadi fokus utama dikembangkannya GP Prime Series. Paling signifikan adalah disematkannya top vents, yang lazim terdapat pada helm-helm berlebel premium.

Adany fitur tersebut membuat aliran angin bakal menyentuh dahi penggunanya, meski menggunakan masker muka atau balaclava. Selain itu, side vents juga mendapat beberapa kali ubahan bentuk untuk memaksimalkan aliran udara masuk ke dalam.

“NHK GP Prime didesain dengan sistem ventilasi udara 4D Cooling Air Vent System, yang membuat pergantian sirkulasi udara menjadi sangat baik pada saat berkendara,” tambah Johanes.

Fitur lainnya yakni Emergency Release System (ERS) yang berfungsi sebagai pertolongan pertama pada saat terjadi kecelakaan. Tim penyelamat akan dapat dengan mudah membuka helm dari kepala rider dengan menarik pocket merah yang ada di bagian bawah helm dengan cara menariknya.

Tak kalah penting adalah busa atau biasa disebut padding helm terbuat dari bahan khusus, sehingga lebih mudah untuk dicuci dan tidak gampang rusak atau kempis.

Istimewanya, cangkang helm NHK GP Prime telah didesain juga untuk mendukung sistem komunikasi elektronik intercom bluetooth, yang belakangan ini makin digandrungi.

Untuk varian Solid tersedia warna Black, Black Doff, Red Ferrari, White, Blue Mettalic dan Royal Red. Untuk pilihan warna graphic terdiri dari Aerosonic, Hydra, Fortius, Penza dan Sambo.

Sementara untuk motif riders replica sebagai varian tertinggi menawarkan motif sejumlah pebalap di ajang MotoGP yaitu Remy Gardner, Tito Rabat, Sergio Garcia dan Ryusei Yamanaka.

Untuk harga, tipe Solid dibanderol Rp875.000, Rp925.000 untuk tipe Solid SE, Rp975.000 untuk varian Graphic, serta harga Rp1.050.000 untuk tipe Graphic SE dan Riders Replica. [dp/MTH]

Previous articleAuto2000 Tawarkan Promo PADUKA, Hadiah Toyota Voxy Menanti!
Next articleTruk Ringan Mitsubishi Fuso Makin Kokoh di Puncak