Pertamina Bakal Tambah Lagi SPKLU di Bandara Soetta

DAPURPACU – Pertamina terus berupaya mengembangkan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) bertipe Fast Charging di titik strategis terbaru dan potensial.

Usai meresmikan SPKLU Fatmawati Jakarta Selatan, Pertamina berencana membangun lagi outlet baru di area Bandara Internasional Soekarno – Hatta (Soetta) Tangerang Banten.

Nantinya, pengadaan SPKLU fast charging tersebut bakal menggandeng Grab Indonesia. Langkah ini terus dilakukan oleh Pertamina sebagai dukungan Peraturan Presiden no 55 tahun 2019 terkait Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai.

Di sisi lain, Direktur Utama Pertamina, Nicke Widyawati berkomitmen ingin menjadikan Pertamina sebagai World Class Energy Company secara bertahap menyiapkan transisi energi ke arah energi terbarukan.

“Salah satunya dalam sektor energi Baterai Kendaraan Listrik melalui pembentukan perusahaan patungan Indonesia Batterai Corporation (IBC) dan menyiapkan infrastruktur pengisian baterai kendaraan listrik di sisi hilirnya, termasuk pengembangan SPKLU,” imbuhnya.

Pemilihan lokasi di area tersebut karena dinilai merupakan wilayah dengan mobilitas dan traffic yang cukup tinggi. Selain itu, adanya fasilitas itu Grab Indonesia juga berencana menambah lagi jumlah armada kendaraan listriknya.

President of Grab Indonesia, Ridzki Kramadibrata menjelaskan, Grab yakin pengurangan jejak karbon dan dampak lingkungan juga sejalan dengan menciptakan peluang ekonomi bagi komunitas lokal.

“Kami terus mencari cara untuk mengurangi jejak karbon dan meningkatkan inisiatif keberlanjutan lingkungan kami melalui berbagai kemitraan,” ucapnya kemudian.

Hingga kini, Pertamina telah mendirikan enam titik lokasi SPKLU bertipe Fast Charging yang tersebar di lokasi SPBU dan lokasi strategis lainnya di provinsi DKI Jakarta dan Banten.

Dalam pengoperasian SPKLU, bersifat self service dan cashless dengan tetap mengedepankan kemudahan pengisian bagi pemilik kendaraan.

“Kami berharap kerja sama yang sudah diinisiasi dengan baik ini dapat berjalan dengan lancar dan kedepannya akan terus meningkat,” pungkas Nicke. [dp/MTH]

Previous articleAngka Pemesanan Mitsubishi Lebihi Target di IIMS 2021
Next articlePeugeot e-208s Jadi Armada Resmi Guardia di Finanza Italia