Pengguna Motor Gesits ini Lakoni Turing Jakarta-Mandalika

DAPURPACU – Maman Suparman atau akrab disapa Kang Maman sudah menuntaskan perjalanan ‘nekatnya’ menuju Mandalika seorang diri (solo touring) dengan menggunakan motor Gesits.

Saat ini, dirinya sudah tiba di Jakarta kembali pada 24 Agustus 2021, setelah melahap jarak sejauh lebih dari 3.000 km selama 11 hari, sejak melesat dari Jakarta pada 14 Agustus lalu.

Pria yang masuk dalam komunitas Gesits Riders Indonesia (Grid) ini melakoni turing tersebut dengan ‘amunisi’ delapan buah baterai swab.

Pria kelahiran Cirebon ini mengakui turing ini ingin menunjukan kepada masyarakat bahwa tidak perlu khawatir menggunakan motor listrik untuk aktivitas harian, bahkan turing sekalipun.

“Pakai motor listrik itu tidak perlu takut dengan jarak. Untuk mengecas bisa dilakukan di manapun berada, karena setiap ada colokan sebenarnya disitu kita bisa mengisi baterai,” tuturnya, dalam siaran resmi, Rabu (25/8).

Keputusannya untuk solo touring ini berawal dari menggunakan Gesits untuk keperluan sehari-hari seperti ke kantor dan aktivitas lainnya. Berlanjut untuk turing Jakarta ke Mandalika.

Baca juga:  Begini Cara Rawat Motor Listrik Biar Awet

Maman memaparkan sepanjang perjalanan tidak merasa kesulitan untuk mengechas baterai motor listrik. Ia bisa mengecas baterai di penginapan, bahkan saat di kapal Ferry dari Bali menuju ke Lombok pun dirinya memanfaatkan waktu untuk mengechas.

“Tidak ada kendala apapun turing menggunakan Gesits, hujan pun tetap jalan tidak ada masalah. Bahkan saat menemui tanjakan tetap bisa saya libas,” tambahnya.

Menurutnya, Gesits tetap nyaman saat digunakan perjalanan jauh dan nyaman karena tidak ada getaran yang muncul. Dalam perjalanannya, Maman sempat singgah di beberapa kota besar.

Kota-kota itu seperti Bandung, Yogyakarta, Madiun, Malang, Banyuwangi, Denpasar, Mataram dan kembali ke Jakarta melalui jalur utara melewati Surabaya, Semarang dan Cirebon.

Dan di setiap kota tersebut dirinya disambut oleh anggota komunitas GRID dan mengunjungi dealer sepeda motor listrik Gesits yang ada di kota-kota itu.

Adapun jalur yang menurutnya menantang adalah saat melewati tanjakan di Sarangan, Magetan dan jalur menuju Gunung Bromo, Malang, Jawa Timur.

Baca juga:  Begini Cara Rawat Motor Listrik Biar Awet

Saat tiba di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat, Maman pun menyempatkan diri mengunjungi Sirkuit Mandalika yang menjadi titik akhir perjalanannya sebelum kembali ke Jakarta.

Ke depannya Maman berencana melanjutkan perjalanan berikutnya menuju Kilometer Nol (KM 0) di Pulau We, Sabang. Namun saat ditanya waktunya, Maman belum memastikan kapan bisa menjalankannya.

“Ssaya berharap komunitas motor listrik seperti GRID bisa berkembang dan masyarakat Indonesia tidak lagi takut untuk menggunakan motor listrik untuk sehari-hari,” ujar Maman. [dp/MTH]

Previous articleGT Radial Champiro Ecotec, Ban Ramah Lingkungan Terbaru
Next articleRSV Helmet Hadirkan Dua Model Baru