DAPURPACU – Menyambut bulan suci Ramadhan 1443 H atau tahun 2022, Toyota Innova Owner Club Indonesia (TIOCI) memberikan donasi kepada yang membutuhkan.
Kegiatan donasi ini merupakan aktivitas rutin TIOCI dalam program Road Show Ramadhan ke-6 dengan mengusung tema ‘Hadirkan Senyum Bahagia Ramadhan Berkah”.
Seperti tahun-tahun sebelumnya, dalam program road show ini selalu menargetkan minimal 1000 Al Qur’an yang bakal dibagikan.
“Donasi 1.000 Al Qur’an ini kami maksudkan, karena menginginkan malam lailatul qadar yaitu malam yang istimewa bagi umat muslim dan disebut sebagai malam yang lebih baik dari seribu bulan,” kata Ahmad Mujo, Ketua acara Road Show Ramadhan ke-6 TIOCI dalam keterangannya, Selasa (12/4).
“Jadi dipilih angka 1.000 agar selalu mendapatkan pahala setara melakukannya selama seribu bulan. Selalu memberikan kebaikan bagi semua dan lebih baik lagi di tahun-tahun berikutnya,” sambungnya.
Untuk seremonial donasi pertama sekaligus buka puasa bersama, TIOCI mengajak 4 Yayasan Tahfidz dan 30 anak yatim yang berada di sekitaran Auto 2000 Bekasi Barat, Minggu (10/4).
Sementara itu total donasi yang akan diditribusikan sebanyak 1.097 Al-qur’an untuk 18 yayasan tafidz, 5 masjid dan 5 mushola yang tersebar wilayah Jawa dan Sumatra. Ditambah dengan santunan 200 anak yatim yang tersebar di wilayah Bekasi dan Bogor.
“Al Quran terkumpul sebanyak 1.079, Iqro 120, jika tidak ada perubahan akan ada tambahan sekitar 500 Al Qur’an dari sponsor yang nantinya akan kita salurkan di daerah,” ujar Iwan Setiawan, Ketua Umum TIOCI.
Dalam seremonial tersebut, turut hadir Janoko (Kijang Innova Komuniti), IIC (Innova Indonesia Comunity) dan Kilers (Komunitas Kijang Innova Lovers).
Selain mendapat support dari seluruh member TIOCI, program ini juga mendapat dukungan dari Auto2000, RS Yarsi, Yayasan Tabung Wakaf Umat, Yayasan Wakaf Universitas Yarsi, Coverme, PT Wishan Global Medika, Indo Medivac, dan Yayasan Amanah Takaful. [dp/DF]