DAPURPACU – PT Daya Adicipta Motora (DAM) kembali agenda rutin tahunan mereka yakni turing dengan mengajak puluhan jurnalis, blogger dan vlogger menuju Pangandaran, Jawa Barat.
Dengan tajuk ‘Journalist, Blogger, and Vlogger Leisure Riding to Pangandaran’, 23-24 Februari, kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang digagas main dealer sepeda motor Honda di Jawa Barat ini.
Selain itu, dengan mengajak beberapa petinggi manajemen DAM, aktivitas tersebut juga merupakan dari rangkaian merayakan Hari Pers Nasional pada bulan Februari ini.
“Momen (turing) ini ingin kami manfaatkan untuk lebih dekat lagi dengan rekan-rekan jurnalis, blogger dan vlogger,” tutur General Manager Motorcycle Sales, Marketing & Logistic DAM, Handi.
“Namun adanya sesuatu hal kami urung untuk melaksanakannya. Kami harap sinergi ini terus terbangun lebih baik lagi kedepannya,” tambahnya, disela bincang santai di Allure Villa Pangandaran.
Handi mengaku bahwa awalnya program ini ingin dilakukan pada awal Februari lalu, berbarengan peringatan Hari Pers Nasional. Ajang ini juga dijadikan oleh DAM untuk mempererat sinergi.
“Kami juga mengajak rekan-rekan Jurnalis, Blogger, dan Vlogger untuk bersama-sama menjajal ketangguhan dan performa terbaik dari berbagai varian dan tipe sepeda motor Honda,” ujarnya.
Sebanyak 30 unit motor disediakan oleh DAM dari berbagai varian mulai dari Honda Vario 125, Vario 160, PCX 160, ADV160, CB150R Streetfire, CB150X, serta Honda CBR150R.
Perjalanan dimulai dari Gedung Safety Riding Center DAM Bandung, menyusuri jalur Pangalengan, Garut, Talegong, Pantai Rancabuaya, Pameungpeuk, Cipatujah, Pantai Ciparanti dan finis di Allure Villa Hotel Pangandaran.
Total sekitar 300 km jarak yang ditempuh. Sementara untuk kepulangan menuju Bandung, rombongan melalui jalur nasional, melewati Kota Banjar, Ciamis, Tasikmalaya, Ciawi, Rajapolah, Garut, Limbangan dan kembali finish di Gedung Safety Riding Center DAM.
“Rute perjalanan yang dipilih memiliki beragam karakter yang mewakili kondisi jalan di Indonesia, mulai dari jalan macet di perkotaan hingga jalanan berkelok-kelok,” jelas Handi.
Malam hari ditemani deburan ombak Pantai Pangandaran, seluruh peserta dan tim manajemen DAM melakukan makan malam bersama sekaligus ramah tamah. Keesokan harinya, rombongan kembali menuju Bandung, dengan total jarak sekitar 200 km.
“Kedepannya kami akan angkat tema berbeda untuk kegiatan serupa, dimana kami coba mengusung produk baru terbaru honda, atau tema-tema lainnya,” tutup Handi. [dp/TH]