Hadirkan Bale Santai Honda, Wahana Tetap Hadirkan Layanan Optimal

DAPURPACU – Untuk memastikan kenyamanan dan keamanan bagi para pemudik, PT Wahana Makmur Sejati telah mengoperasikan Bale Santai Honda (BSH) 2023 di area Tangerang.

Berlangsung selama periode 19 – 26 April, lokasi posko tersebut berada di area parkir rumah makan Singgalang, Jl. Raya Serang KM35, Cikande, Jayanti, Tangerang, Banten.

Beroperasi selama 24 jam, fasilitas yang diberikan khusus para pemudik menuju wilayah Banten atau Sumatera dan sebaliknya agar kendaraan lebih nyaman sekaligus aman.

“Wahana sediakan Posko Mudik yang rutin kami hadirkan setiap tahun demi konsumen lebih nyaman dan aman menuju kampung halaman rayakan hari kemenangan,” papar Head of Customer Care, Siti Mulyanah.

Selain tempat lepas lelah bagi pemudik, BSH 2023 juga menyediakan fasilitas lainnya diantaranya pengecekan motor gratis maupun ketersediaan suku cadang dengan diskon.

Terdapat juga takjil gratis, makan dan minuman ringan gratis, perlengkapan P3K, musholla, WiFi gratis, TV digital, serta kursi pijat gratis.

Baca juga:  Saletember, Saat Tepat Beli Motor Sport Honda Bulan ini

AHASS Siaga dan AHASS Jaga

Meski libur lebaran, main dealer sepeda motor Honda di Jakarta dan Tangerang ini juga tetap mengoperasikan dua outlet Astra Honda Authorized Service Station (AHASS).

Beroperasi secara normal pada 19-30 April, kedua AHASS ini yaitu Nusantara Surya Sakti Cibodas, Tangerang dan Prima Sukses Motor Ujung Menteng, Cakung, Jakarta Timur.

Selama periode tersebut, keduanya menawarkan secara gratis layanan berupa perbaikan ringan, safety check dan penanganan sementara untuk kasus-kasus darurat tertentu.

Selain itu terdapat juga lima AHASS yang juga beroperasi dengan sebutan AHASS Jaga. Bahkan dua diantaranya tetap buka pada perayaan Idul Fitri tahun ini.

AHASS ini adalah Wahanaartha Ritelindo (WARI) Ciputat, WARI Ciracas dan Nusantara Surya Sakti, Slipi. Sedangkan 2 AHASS yang tetap buka pada lebaran nanti yaitu DAM Cikupa dan AHASS Mantab di Jakarta Timur.

Untuk meminimalisir kendala di jalan, tersedia layanan Honda Care dimana teknisi yang datang menggunakan motor guna memudahkan menuju lokasi dengan cepat.

Baca juga:  Wahana Paparkan Keunggulan Honda EM1 ke SMK Taman Siswa 2

Layanan ini bisa dimanfaatkan dengan menghubungi pusat informasi pada nomor 1-500-989. Head of Technical Service Department, Evi Haryadi berkomitmen memberikan layanan maksimal selama musim mudik lebaran tahun ini.

“Itulah sebabnya Wahana komitmen ikut wujudkan konsumen tetap merasa aman dengan layanan kami saat gunakan motor bersilahturahmi ke seluruh kerabat,” tutup Evi. [dp/TH]

Previous articleDibanderol Rp59,5 Juta, Distribusi Suzuki V-Strom 250SX Mulai Bulan ini
Next articleHonda Hadirkan Posko dan Dealer Siaga, Lokasi Lebih Banyak