Gaikindo Targetkan Bisa Produksi Kendaraan Listrik Lebih Banyak

GIIAS The Series 2023 menjanjikan bakal menampilkan kendaraan ramah lingkungan.

DAPURPACU – Gelaran GIIAS The Series pada tahun ini bakal dimulai pada Agustus nanti, dengan menempati tempat yang sama di ICE BSD City, Tangerang Selatan, 10-20 Agustus 2023.

Dengan mengusung tema ‘Future Now’, perhelatan GIIAS tahun ini menjanjikan peluncuran berbagai kendaraan dan industri pendukung otomotif lainnya.

Hal itu diamini oleh Ketua Umum Gaikindo, Yohannes Nangoi, yang mengatakan bahwa di kali ke-30 penyelenggaraan pameran otomotif di tahun ini menjadi tonggak sejerah baru bagi Gaikindo.

Nangoi menegaskan, untuk kedepannya Gaikindo akan terus menampilkan masa depan industri otomotif lewat penyelenggaraan GIIAS, seiring makin pulihnya Indonesia.

“Tahun ini, GIIAS bakal menampilkan lebih banyak model dari merek kendaraan penumpang, komersial dan juga karoseri, yang menggunakan area pamer lebih luas dari gelaran sebelumnya,” tuturnya.

Dia menuturkan, GIIAS kali ini akan hadir secara komprehensif, sehingga bisa dipastikan akan lebih banyak model dan teknologi baru yang akan diperkenalkan.

Nangoi menuturkan, angka yang dicapai di tahun lalu, termasuk kenaikan angka ekspor sejumlah 60% akan terus naik, mengejar target ekspor mobil utuh (completely built up/CBU) mencapai satu juta unit pada 2025 mendatang.

Terkait tema yang diusung cukup merepresentasikan masa depan industri otomotif Indonesia, yaitu kesiapan untuk memasuki era kendaraan elektrifikasi maupun listrik.

Nangoi memaparkan, edukasi dan informasi tentang kendaraan listrik masih menjadi fokus industri otomotif Indonesia dan penyelenggaraan GIIAS tahun ini.

“Dengan demikian Gaikindo terus mendukung percepatan industri Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) yang diusung pemerintah,” tandasnya.

Pemerintah Indonesia sendiri mentargetkan industri dalam negeri dapat memproduksi kendaraan listrik sebanyak 600 ribu unit, hingga tahun 2030. [dp/TH]

Previous articleMoxa Gandeng FIFGroup Berikan Pinjaman Modal Sampai Rp500 Juta
Next articleNolan N30-4 Series Cocok Buat Penggunaan Harian, Segini Harganya