Berniat Beli Mobil Toyota? Auto2000 Obral Promo di IIMS 2018

JAKARTA (DP) – Auto2000 memberikan kesempatan terakhir bagi para pengunjung Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 yang ingin meminang produk Toyota. Lewat program bertajuk ‘Kejutan April’, calon konsumen diberikan berbagai penawaran menarik.

Sedikit tips mudik bagi pengguna mobil Toyota, momen IIMS 2018 merupakan saat yang tepat untuk mencari mobil baru karena bertepatan dengan persiapan Lebaran yang diperkirakan jatuh pada pertengahan Juni 2018.

Untuk itulah, melalui program penjualan tersebut, konsumen diberikan beragam pilihan metode pembiayaan pembelian mobil Toyota secara kredit yang dianggap sesuai dengan rencana pengeluaran keluarga di stand Toyota di IIMS 2018 di JIExpo Kemayoran Jakarta.

Adapun konten dari program itu meliputi cicilan rendah mulai dari Rp2,3 jutaan, DP rendah mulai dari Rp20 jutaan, cicilan dengan tenor hingga 8 tahun, bunga 0%, serta perlindungan kendaraan ekstra 3 bulan dari asuransi Garda Oto.

Baca juga:  Waspada Jalur Contraflow di Mudik Lebaran 2024, Simak Tips Berikut

Chief Executive Auto2000, Martogi Siahaan, mengaku memahami bahwa konsumennya butuh transportasi yang andal dan terjangkau untuk dipergunakan saat menghadapi libur Lebaran dan sekolah pada Juni – Juli mendatang.

“Oleh sebab itu, Auto2000 menawarkan beragam program promosi memikat. Ini momen yang sangat tepat untuk membeli mobil baru Toyota,” jelas Martogi dalam keterangan resminya, Jumat (26/4).

“Program yang ditawarkan oleh Auto2000 di booth Toyota di IIMS 2018 sejalan dengan konsep layanan ‘Auto2000 Lebih’ dengan tagline ‘Urusan Toyota Lebih Mudah’. Hal ini dibuktikan dengan beragamnya tawaran paket penjualan yang memberikan kemudahan dan keringanan pembiayaan, yang membuat Anda tidak kesulitan membeli mobil baru Toyota sebagai persiapan Lebaran,” tambah Martogi.

Selain itu, Auto2000 juga memberikan kesempatan terakhir di bulan ini untuk mengikuti program “Let’s GOOOOOOL! Kan” Auto2000. Dengan membeli unit Toyota pada bulan ini, Auto2000 menyediakan 42 tiket nonton langsung Piala Dunia di Rusia atau 320 unit TV LED 40 inch atau 64 iPhone X, serta voucher belanja total Rp100 juta.

Baca juga:  Pasca Mudik Pakai Mobil, Periksa Tujuh Komponen ini

Program lain yang bisa Anda nikmati di gelaran IIMS 2018 adalah program THR atau Toyota Hadiah Ramadhan. Ada hadiah undian berupa 3 unit New Alphard, 30 unit New Calya, dan 300 unit motor bagi pelanggan yang melakukan pembelian pada periode April – Juni 2018.

Adapun lini produk yang masuk dalam program ini yaitu untuk pembelian Avanza, Calya, Agya, Sienta, Yaris, Kijang Innova, dan Fortuner.

Oleh karena itu, di masa akhir pameran IIMS 2018 yang tinggal dua hari ini, kunjungi stand Toyota untuk dapat merasakan langsung tawaran program yang disajikan oleh Auto2000.

Apalagi Auto2000 juga akan memberikan banyak kejutan lain secara langsung di sana. Tapi jika tidak sempat, Anda tetap bisa datang ke dealer Auto2000 terdekat atau browsing di website Auto2000.co.id. [dp/MT]

 

Previous articleWarna Ini Absen Pada Suzuki GSX-150R Terbaru
Next articleSenggolan Selepas Start, Sean Gelael Finish ke-10 di F2 Azerbaijan