DAPURPACU – PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) merilis tampilan terbaru dari W175 Cafe model 2020. Penyegaran kali ini memfokuskan pada warna dan grafis anyar pada motor bergaya klasik ini.
“W175 CAFE pertama kali hadir di Indonesia pada 2019, memberikan warna baru bagi pecinta motor klasik di Indonesia. Antusias yang besar terhadap motor ini mendorong Kawasaki untuk terus mengembangkan varian tersebut,” tulis KMI dalam siaran resminya.
Balutan warna baru yakni hitam, orange dan silver kini mewarnai beberapa sudut bodi pada motor yang dibanderol Rp33,8 juta on the road Jakarta tersebut.
Warna hitam pada motor ini tampak elegan dengan aksen garis hijau yang memanjang pada bagian tangki. Warna orange terlihat fresh, berbeda dari warna-warna sebelumnya. Sementara warna silver terlihat semakin klasik dengan aksen garis warna hitam dan merah pada bagian tangka.
Dengan adanya facelift ‘super minim’ tersebut, tidak ada yang berubah dari sisi spesifikasinya. Mesin 4 tak satu silinder SOHC berkapasitas murni 177 cc, tetap terpasang di bawah tangki BBM.
Tenaga yang dihasilkan mencapai 13 hp dengan torsi puncak 13,2 Nm pada putaran mesin 6.000 rpm. Tenaga dan torsi disalurkan ke roda belakang berukuran 100/90 R17, sementara roda depan berdiameter 80/100 R17.
Unsur keamanan pada motor berbobot 126 kg ini disumbangkan oleh pengereman depan menggunakan cakram dan tromol di belakang. Begitu juga sisi kenyamanan berkendara dihasilkan dari suspensi telescopic di depan dan dual shock absorbers di buritan.
Secara keseluruhan, dimensi Kawasaki W175 Cafe adalah 1.940 x 765 x 1.045 mm, dengan jarak poros roda hingga 1.275 mm, plus jarak pijak ke tanah mencapai 165 mm.
“Hadirnya warna dan grafis baru kali ini juga merupakan upaya KMI untuk memuaskan hasrat penyuka motor klasik Kawasaki di Indonesia,” pungkas KMI. [dp/MTH]