Gaikindo Usung Konsep Anyar di JAW 2023, Padukan Otomotif dan Gaya Hidup

DAPURPACU – Pameran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023 dijadwalkan kembali digelar untuk kedua kalinya, dengan mengambil tempat di lokasi yang sama, Jakarta Convention Center (JCC) Senayan.

Berlangsung pada 10-19 Maret mendatang, pameran ‘pembuka’ diawal tahun yang digagas Gaikindo ini menjanjikan jumlah peserta yang lebih banyak dari sebelumnya.

Menempati area Hall A, B, Cendrawasih, Main Lobby dan juga Assembly Hall, terdapat 16 merek mobil beserta industri pendukung lainnya yang menempati pre-function hall A dan pre-function hall B.

Termasuk brand Harley Davidson yang bakal meramaikan gelaran tahun ini. Hal ini ditegaskan oleh Ketua III Gaikindo, Rizwan Alamsjah disela temu media, Kamis (26/1) lalu.

Dengan mengusung konsep ‘GJAW x Lifestyle’, Rizwan menuturkan, pada pameran tahun ini pihak penyelenggara ingin menggabungkan industri otomotif dan lifestyle dalam ‘satu panggung’.

“Pelaksanaan GJAW 2023 akan menghadirkan inovasi baru yang belum ditampilkan sebelumnya, harapannya tentu kolaborasi ini akan memberikan experience baru untuk para pengunjung,” ungkapnya.

Baca juga:  The Elite Showcase 2025 Siap Tampilkan Aktivitas Seru Pekan Depan

Ia menambahkan, para pengunjung dapat menikmati pameran tren dan hobi dalam satu waktu dan tempat, menikmati inovasi dari industri otomotif, sekaligus suguhan dari dunia lifestyle dan entertainment.

“Kami harap, semua inovasi dalam identitas baru GJAW x Lifestyle 2023 akan membuka potensi mendorong aktivitas penjualan, melebihi capaian pameran perdana GJAW tahun lalu,” tuturnya.

Sebagai informasi, pada GJAW 2022 berhasil mencatat transaksi sejumlah 5.919 unit kendaraan dengan nilai Rp2,3 triliun sepanjang pameran berlangsung.

Pameran JAW kembali digelar Maret 2023, dengan menempati venue yang sama di JCC Senayan, Jakarta.

Adapun merek-merek mobil peserta GJAW 2023 meliputi Chery, Citroen, Daihatsu, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mitsubishi Motors, Nissan, Subaru, Suzuki, Toyota dan Wuling.

Disebutkan, selama 10 hari pameran, pengunjung disuguhkan berbagai hiburan dimana Gaikindo akan berkolaborasi dengan Jakarta Concert Week, dengan menghadirkan puluhan artis nasional.

“Gaikindo ingin terus menyambung momentum positif yang dicapai industri otomotif Indonesia pada 2022 lalu,” tutur Ketua Umum Gaikindo, Yohannes Nangoi di tempat yang sama.

Baca juga:  Perdana di IIMS, NETA Auto Indonesia Hadirkan Promo Menarik

“Pameran pembuka di awal tahun ini sebagai dorongan agar industri otomotif Indonesia dapat mempertahankan angka penjualannya pada 2023,” tandasnya.

Pameran GJAW 2023 akan dibuka mulai pukul 11.00-22.00 WIB untuk weekdays dengan harga tiket Rp40 ribu dan pukul 10.00-22.00 untuk weekend yang dibanderol Rp60 ribu tiap pembelian tiket. [dp/TH]

Previous articleBerminat Meminang Xpander Cross Terbaru, Ga Perlu Inden Loh!
Next articleIntip Keseruan All New Honda BR-V Pop Park di Medan