Piaggio Indonesia Resmikan Diler Motoplex 4 Brands di Jakarta Barat

DAPURPACU – PT Piaggio Indonesia kembali meresmikan diler Premium Motoplex 4 Brands terbarunya di wilayah Ibu kota Jakarta, dengan menggandeng PT Dwi Pratama Mandiri.

Diler yang meniagakan merek Piaggio, Vespa, Moto Guzzi dan Aprilia ini berlokasi di alan Bandengan Utara Nomor 11B, Pekojan, Tambora, Jakarta Barat, dan menjadi diler Motoplex ketiga di Jakarta.

Diler ke 54 menghadirkan fasilitas layanan lengkap mulai dari penjualan unit, servis dan perawatan motor hingga penyediaan aksesori dan merchandise orisinal.

Marco Noto La Diega, Managing Director and Country CEO Piaggio Indonesia berkomitmen menghadirkan produk dan layanan terbaik melalui merek unggulan otomotif gaya hidup Italia.

“Melalui kerja sama dengan PT Dwi Pratama Mandiri, kami memperkuat visibilitas merek dan produk dari Piaggio, Vespa, Aprilia dan Moto Guzzi di Ibukota Jakarta,” tutur Marco.

“Hal ini untuk memastikan jangkauan produk premium dan layanan terbaik bagi pelanggan kami,” jelas Marco, dalam keterangan tertulisnya, beberapa waktu lalu.

Baca juga:  Piaggio Indonesia Resmikan Motoplex 4 Brand ke-19 di Jaksel

Direktur PT Dwi Pratama Mandiri, Jimmi Effendi mengaku optimis kemitraannya bersama Piaggio Indonesia dapat menumbuhkan iklim industri otomotif roda dua makin cerah di tahun ini, dengan dibukanya diler baru tersebut.

Menurutnya, Piaggio Indonesia menjadi mitra bisnis andal dalam menempatkan relevansi bisnis yang adaptif terhadap dinamika persaingan industri roda dua, khususnya di wilayah-wilayah berdensitas tinggi seperti Jakarta dan sekitarnya.

“Seperti berbagai tipe dealer resmi Piaggio Group yang kami kelola, hadir untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi pelanggan,” imbuh Jimmi.

“Ini menjadi komitmen kami menawarkan one stop solution untuk perawatan, aksesoris dan suku cadang asli untuk keempat merek sepeda motor lansiran Italia,” tandasnya.

Pembukaan diler ke-14 di DKI Jakarta ini selaras dengan optimisme Piaggio Indonesia terhadap pertumbuhan ekonomi di Jakarta Barat, seiring kawasan itu menjadi salah satu pusat bisnis otomotif.

Konsisten mengusung konsep Motoplex, dealer ini memadukan secara apik desain modern terkini dengan sentuhan layanan otomotif khas Italia yang berkarakter.

Baca juga:  Lima Outlet MAKA Motors Dioperasikan, Bisa Ngecharge Gratis!

Selama periode pembukaan diler, 200 konsumen pertama yang melakukan pembelian model-model Piaggio dan Vespa serta Aprilia SR GT akan diberikan gratis oli mesin.

Termasuk potongan harga 10 persen untuk jasa servis dan suku cadang. Terdapat juga gratis pemeriksaan dan Piaggio Advanced Diagnostic System khusus untuk Moto Guzzi dan Aprilia (kecuali unit Aprilia SR GT).

Penawaran khusus tersebut tersedia selama periode pembukaan, yang dimulai sejak 8 Februari lalu sampai dengan 7 Maret 2023. [dp/TH]

Previous articlePaguyuban Motor Honda di Purwakarta Gelar Kopdargab Perdana Tahun ini
Next articleGelar Pameran, Astra Peugeot Hadirkan Promo ini