Vespa Hadirkan Warna-warna ‘Centil’, ini Detailnya

Vespa LX Red Passion

DAPURPACU – PT Piaggio Indonesia menghadirkan warna-warna baru di hampir model Vespa yang dipasarkan saat ini, mulai dari tipe LX, S, Primavera, serta Sprint.

Mengusung tema ‘Play Freely in Colors’, hadirnya rangkaian warna-warni terbaru ini makin memperluas koleksi yang ada sekaligus memberikan pilihan lebih banyak bagi konsumen.

PR & Communications Manager Piaggio Indonesia, Ayu Hapsari mengatakan, Vespa senantiasa konsisten berinovasi menghadirkan solusi mobilitas khas Italia yang relevan dengan generasi yang lebih modern.

“Salah satu caranya adalah koleksi warna Vespa yang selalu diperbaharui. Kali ini, dengan tema ‘Play Freely in Colors’, Vespa dengan warna memikat untuk menyegarkan rutinitas hidup para pengendara dan pecintanya,” jelasnya.

Vespa Primavera – Green Relax

Pada Vespa LX 125 i-get menawarkan warna baru Grey Delicato dan Red Passione, melengkapi warna yang sudah ada sebelumnya. Model ini sendiri merupakan Vespa pertama yang dirakit sepenuhnya di dalam negeri.

Sedangkan pada Vespa S menghadirkan warna baru Yellow Sole, Grey Materia dan White Innocenza, untuk merepresentasikan jiwa muda yang aktif dan penuh warna.

Vespa S 125 i-get dilengkapi teknologi LED pada lampu utama, sistem anti pencurian (immobilizer) baru, port USB untuk mengisi daya berbagai device, serta berbagai inovasi lainnya.

Kemudian untuk Primavera hadirkan warna penyegaran yakni Blue Estroverso, Green Relax dan Grey Materia. Sementara varian S terdapat empat warna baru Beige Sabbia, Blue Capri, White Innocenza dan Yellow Sole.

Vespa LX Grey Delicato

Tak kalah menarik, Vespa Sprint juga tampil stylish dengan pilihan warna Blue Audace, Grey Materia dan Yellow Sole. Lalu Sprint S menampilkan warna-warna klasik modern dengan berkarakter sporty.

Empat warna baru yang dihadirkan meliputi Grey Titanio Matt, Orange Tramonto, Green Tenace, serta White Innocenza. Warna-warna baru ini berpadu apik dengan lampu depan berdesain hexagonal.

Khusus pada Vespa Sprint S 150 i-get ABS terdapat detail baru pada bodi berupa garis merah yang semakin membuat penggunanya tampil gaya dan berbeda saat berkendara.

Anda bisa langsung mengunjungi diler Motoplex yang tersebar di 55 lokasi, termasuk 11 outlet Motoplex 4 brands, untuk mendapatkan informasi terkait harga dan lain-lainnya. [dp/TH]

Previous articleMitsubishi Resmi Memulai Pre Order XFC Concept Versi Produksi
Next articleBersama Wuling Alvez Libas Rute Pegunungan dan Kota