DAPURPACUID – PT Sokonindo Automobile kembali meramaikan pameran IIMS 2025, dengan menghadirkan ragam produk unggulan, termasuk unit modifikasi dan special display.
Dengan tema ‘Innovate to Elevate’, partisipasi perusahaan yang memboyong dua merek yakni DFSK dan SERES ini berkomitmen menyajikan teknologi kendaraan listrik, kepraktisan dan sinergi.
Meski tidak ada produk baru dihadirkan, anjungan yang berada di Hall B3 (E2) ini menghadirkan sesuatu yang berbeda yaitu ditampilkannya model modifikasi berbasiskan Seres E1.
CEO Sokonindo Automobile, Alexander Barus menegaskan bahwa tahun ini pihaknya tidak hanya memamerkan mobil, tapi juga menyajikan sebuah perjalanan yang penuh semangat.
Semangat tersebut, lanjut dia, ditunjukkan melalui kolaborasi, kreativitas penuh petualangan, hingga konsep futuristik. Total empat unit yang ditampilkan di booth, yakni Seres E1, Seres 7, Seres 9 concept dan Gelora E Campervan.
“Melalui perjalanan ini diharapkan seluruh jajaran produk DFSK dan SERES di IIMS 2025 dapat menginspirasi masyarakat luas tentang mobilitas masa depan yang dapat memenuhi kebutuhan mereka,” imbuhnya.
Alex menambahkan bahwa setiap model yang dihadirkan telah dirancang untuk menginspirasi pengunjung dengan fitur-fitur terbaru dan keunggulannya yang unik.
Seres E1 x Gofar
Mobil hasil kolaborasi bersama Gofar Hilman ini ditampilkan untuk memberikan bukti mobil kompak itu memiliki keunggulan untuk dimodifikasi sesuai kebutuhan pemiliknya.
Seres E1 x Gofar berbasiskan varian B-Type dengan jarak daya jelajahnya diklaim mencapai 180 km untuk sekali pengisian baterai penuh, jenis Lithium Iron Phosphate berkapasitas 13,8 kWh.
Sebagai seorang publik figur sekaligus ‘pemain’ modifikasi mobil, Gofar berhasil mengubah tampilan si mungil ini dengan berbagai penyegaran yang membuat tongkrongannya menjadi unik.
Dengan gaya modifikasi yang khas, Gofar berhasil memberikan sentuhan daya tarik visual dan memberi opsi baru pada fungsi sebuah mobil listrik perkotaan.
Adapun ubahan yang dilakukan mulai dari seluruh kaca, dimana bagian samping dan belakang kaca penumpang dihilangkan dan diganti dengan besi plat tebal.
Begitu juga dengan bagian atap yang kini dilengkapi roof rack tanpa adanya roof rail. Sementara pada bemper didesain menarik yang terinspirasi mobil-mobil era 70-an.
“Ini asli plat loh, menggantikan kaca-kaca samping dan belakang. Untuk rak di atap kami desain sendiri tanpa adanya roof rail. Jadi kita manfaatkan baut-baut yang ada di sana,” jelas Gofar.
Sedangkan dari sisi interior, ubahan yang dilakukan melalui penggunaan bahan fabric. Dia memaparkan proses mengubah tampilan Seres E1 ini membutuhkan waktu sekitar tiga minggu
Seres E1 ditenagai motor listrik penggerak roda depan (FWD), kendaraan ini menawarkan efisiensi dan performa optimal. Dipadukan fitur keselamatan lengkap, diantaranya regenerative braking, ABS dan ESC.
Desain interior minimalis dengan layar sentuh 10,25 inci yang terintegrasi dengan sistem infotainment dan navigasi berbasis cloud, memberikan pengalaman berkendara modern, praktis, dan ramah lingkungan.
Selain Seres E1 x Gofar, turut ditampilkan model lain hasil kerja sama dengan Scuto Indonesia, dimana Seres E1 menawarkan varian Two Tone dengan beragam palet skema dua warna.
Lebih dari sekadar estetika, finishing tahan lama yang diterapkan oleh Scuto memastikan tampilannya akan meningkatkan daya tarik visual dan melindungi warna agar tetap optimal.
Untuk banderol dari Seres E1 Two Tone ini dipasarkan mulai dari harga Rp194 juta OTR Jabodetabek. [dpid/TH]