Porsche GT Vision, Truk yang Bisa Hidup di Dua Dunia

INGOLSTADT (DP) – Desain atau gambar rekaan kendaraan selalu menarik perhatian, terlebih jika berbeda dengan yang lain alias out of the box. Seperti yang ditunjukkan oleh desainer Alexander Imnadze ini.

Bagi yang terlibat di dunia otomotif, terutama mereka yang berhubungan desain, tentu tak asing dengan karya-karya apik garapan Imnadze. Tapi untuk karya terbarunya, ada yang berbeda, karena Imnadze menghasilkan karya berupa truk angkut mobil bertenaga listrik, yang disertai juga dengan mobil balap listrik yang digendong truk tersebut.

Proyek terbaru Imnadze ini diberi nama Porsche GT Vision truck. Meski masuk kategori truk angkut kendaraan, tapi truk ini bukan seperti truk angkut kebanyakan. Porsche Vision dibuat sebagai truk untuk menggendong mobil balap. Dan mobil balap tersebut juga bermerek Porsche, yakni konsep mobil balap ketahanan Le Mans, yakni Porsche 906/917, yang telah diperkenalkan dua tahun lalu.

Yang paling menarik dari GT Vision truck adalah, truk ini tak hanya jago menggendong mobil balap, tapi juga bisa berperan sebagai truk balap jika tidak sedang bertugas. Dengan kemampuan seperti itu, Porsche GT Vision boleh dibilang sebagai kendaraan terbaik yang bisa ‘hidup’ di dua dunia.

Yang jelas, karya imajinasi Imnadze ini masih jauh dari rencana untuk diproduksi. Tapi paling tidak, truk konsep ini menjadi salah satu yang memiliki desain terbaik, seperti bentuk kabin futuristis dengan kaca depan yang seolah membungkus kabin. Truk ini juga dilengkapi kamera untuk memantau situasi di belakang dan lampu depan LED.

Kesan gagah dan terpancar dari bentuk kabin yang seakan menyatu dengan sasis. Tongkrongan kekar juga terlihat dari sisi samping, terutama dengan deretan roda berukuran besar. Pada bagian belakang, Porsche GT Vision truck memiliki lampu yang terinspirasi dari desain brand Porsche saat ini, dengan spoiler terintegrasi, dipadu dengan ventilasi udara dan diffuser berukuran cukup besar.

Belum diketahui jenis dapur pacu yang dicangkokkan pada Porsche GT Vision truck, tapi dengan tidak adanya moncong knalpot, besar kemungkinan truk ini akan menggunakan tenaga listrik. [dp/TGH]

Previous articleKomunitas Motor ini Serius Tularkan Virus Aman Berkendara
Next articlePresiden Jokowi Lepas Ekspor 1,5 Juta Unit Motor Yamaha ke Sejumlah Negara