Bracket PLV Hadir Untuk Suzuki Nex Dan Suzuki Skywave

DAPURPACU – Di musim penghujan seperti saat ini, pengendara motor tentu membutuhkan tempat yang cukup luas untuk menempatkan beberapa bawaan agar tidak terkena air hujan.

Box bisa menjadi solusi satu-satunya untuk jawaban bila bagasi motor tidak lagi mencukupi. Untuk itu, dibutuhkan bracket yang kokoh guna menahan beban berat dari box dan segala isinya.

Proleevo (PLV) punya solusinya dengan menyediakan produk tersebut. Hasil dari racikan Faizzin, atau yang dikenal lewat kanal Youtube Faiz Proleevo (Proleevo Motovlog), produk ini diakui terinspirasi dari breket buatan Suzuki Genuine Part (SGP).

Karena itulah untuk produk perdananya tersebut, breket PLV baru tersedia untuk Suzuki Nex dan Skywave saja.

Menurut Faizzin, pemilik dari brand PLV mengatakan, produk yang dibuatnya ini didesain untuk memenuhi kebutuhan pengguna kedua skutik itu dengan harga terjangkau.

“Saya ingin agar para penggunanya bisa mendapatkan produk aftermarket yang kualitasnya setara buatan pabrik,” ungkap pria yang akrab disapa Faiz dalam keterangan resminya.

Faiz mengakui bracket untuk kedua skutik ini memang jarang ditemui di toko-toko aksesoris bahkan di bengkel resmi motor Suzuki sekalipun.

Bracket PLV diproduksi dengan standar pabrikan otomotif, mulai dari proses pengelasan menggunakan SMAW/MIG Welding dibantu dengan JIG dan Fixture yang presisi.

Bahkan, untuk menghasilkan tampilan serta daya tahan yang baik, finishing mengunakan powder coating berwarna hitam. PLV hadir dalam 2 varian, Long PLV dan Small PLV.

Untuk Long PLV, bracket menggunakan 4 baut penyangga dan dibanderol Rp190 ribu, sedangkan Small PLV hanya menggunakan 2 baut sebagai dudukannya. Harganya Rp175 ribu.

Untuk mendapatkannya, konsumen dapat langsung mengunjungi proleevostore.com atau via market place dengan nama toko Proleevo Store. [dp/MTH]

Previous articleKomunitas Honda Main Motor Sambil Belajar
Next articleBeginilah Amunisi All New Seltos Hadapi Rival