MOCI Gelar Balap Virtual M2 Coupe Buat Anggotanya

DAPURPACU – Komunitas pemilik BMW M series, M Owners Club Indonesia (MOCI) baru saja menggelar ajang balap virtual bertajuk MOCI Virtual Racing Academy, akhir pekan lalu yang didukung penuh BMW Indonesia.

Menggunakan simulator balap dengan spesifikasi M2 Coupe, even ini ditujukan sebagai pengobat rindu memacu tunggangannya melalui pengalaman virtual

Mengambil tempat di BMW Eurokars, Kebon Jeruk, simulator balap dan aplikasi game telah disesuaikan dengan spesifikasi, dan keadaan di dunia nyata bekerja sama dengan penyedia simulator profesional @gtsim.id.

Jodie O’tania, Director of Communications BMW Group Indonesia mengatakan, melalui kompetisi balap virtual ini, pihaknya menghadirkan pengalaman untuk para penggemar motorsport melepas kerinduan memacu kendaraan di sirkuit.

“BMW M adalah kendaraan performa tinggi yang nyaman digunakan untuk sehari-hari namun juga dapat taklukkan sirkuit di berbagai belahan dunia melalui kombinasi teknis yang telah terbukti di dunia Motorsports,” kata Jodie, dalam siaran resminya, Senin (29/6).

Jodie berharap kompetisi ini dapat tetap hidupkan passion para fans BMW M memacu kendaraannya di sirkuit dengan tetap mengikuti rangkaian protokol pencegahan Covid-19.

Di sisi lain, Sivakumar Krishnan, General Manager dari BMW Eurokars menuturkan bahwa even ini menjadi momentum yang baik untuk dapat bertemu lagi dengan komunitas pemilik BMW M paska penetapan pandemi.

“Khusus anggota MOCI kami berikan program khusus seperti potongan harga untuk servis kendaraan, pembelian spare-parts, upgrade BMW M-Performance kit, pembelian BMW Lifestyle Collection, hingga cashback khusus pembelian unit baru di BMW Eurokars,” imbuh Krishnan.

Kompetisi virtual ini merupakan even kedua pada kalender kegiatan MOCI di tahun ini. Pada kompetisi virtual ini, pemenang mencatatkan waktu 1 menit 31 detik untuk lap tercepat.

Christianto Salim, President MOCI mengungkapkan bahwa kompetisi ini cukup mengobati kerinduan terhadap even Motorsport yang kerap kali dilakukan di Sirkuit Sentul. Sekaligus jadi sarana merekatkan persaudaraan para member MOCI setelah vakum lebih dari 3 bulan.

“Diharapkan kondisi ini dapat kembali normal dan kami dapat terus menggelar even motorsport sebagai bagian dari edukasi safety driving,” tutup Christianto. [dp/MTH]

Previous articleFokus ke Generasi Milenial, FIFGroup Raih Penghargaan ini
Next articlePenerus Yamaha Majesty ini Tampil Lebih Premium