DAPURPACU – PT Astra Auto Digital dengan brand SEVA mencatatkan 3.906 instant approval (fitur persetujuan kredit mobil baru secara instan) sepanjang GIIAS 2023 lalu.
Jumlah ini mengalami lonjakan hingga 390 persen dari target yang dicanangkan perusahaan sebesar 1.000, melalui fitur yang mempermudah konsumen mendapat persetujuan kredit mobil baru.
Lebih dari itu, pencapaian ini mengalami peningkatan sebesar 375 persen dibandingkan dari GIIAS tahun sebelumnya yang hanya meraih 822 instant approval.
“SEVA bersyukur dapat membantu konsumen GIIAS dalam mempermudah proses pembelian mobil baru yang mudah, aman dan nyaman,” kata CEO SEVA, Handoko Liem.
Melalui fitur ini, konsumen bisa mendapatkan kepastian persetujuan kredit mobil baru dalam waktu kurang dari 30 menit, melalui Astra Credit Companies (ACC) dan Toyota Astra Financial Services (TAF).
Melalui mitra pembiayaan dari ekosistem Astra Financial, kemudahan ini telah melewati proses ‘e-KYC’ yaitu mengisi sejumlah data dan hanya cukup menunjukkan KTP.
Proses ini akan mempersingkat waktu konsumen mengetahui apakah aplikasi kredit konsumen sudah disetujui atau tidak, sebelum mengunjungi diler untuk melihat mobil yang dipilih secara langsung dengan cicilan yang telah disesuaikan dengan kapabilitas finansial.
“Kami berkomitmen untuk meningkatkan layanan dan memberikan penawaran terbaik. Diharapkan kehadiran SEVA dapat mempermudah pembelian mobil baru bagi konsumen di Tanah Air,” tandasnya.
Seperti diketahui, selama gelaran GIIAS lalu, SEVA menggelar kampanye #AdaSEVAdiGIIAS dengan promo menarik yang dihadirkan bagi calon konsumen yang ingin membeli mobil Toyota, Daihatsu, Isuzu, BMW dan Peugeot.
Promo tersebut berisikan cashback 1 kali angsuran dengan maksimal angsuran Rp4 juta, serta hadiah langsung Asuransi Comprehensive 1 Tahun penuh dari Garda Oto. [dp/TH]