Tanpa Sambutan, Jokowi Resmi Buka Pameran IIMS 2024

DAPURPACUID – Pameran Indonesian International Motor Show (IIMS) di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, resmi dimulai hari ini, Kamis, yang dibuka oleh Presiden Joko Widodo.

“Dengan mengucap Bismillahirahmanirahim, pada hari ini secara resmi saya buka pameran IIMS 2024,” ucap pria yang akrab disapa Jokowi itu di acara opening ceremony IIMS 2024.

Pada seremoni pembukaan, Jokowi didampingi Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, dan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, serta beberapa pejabat kementerin Republik Indonesia.

Seperti diketahui, selaku pihak penyelenggara IIMS, Dyandra Promosindo telah menetapkan target transaksi hingga sebesar lebih dari Rp5,3 triliun dalam 11 hari pameran.

Berlangsung pada 15-25 Februari 2024, Presiden Direktur Dyandra Promosindo, Daswar Marpaung sempat memaparkan bahwa target di atas tergologn tidak agresif namun cukup realistis.

Hal tersebut dia yakini dapat terwujud dari angka transaksi yang kelak bakal dihasilkan oleh 187 peserta pameran baik dari pabrikan mobil, sepeda motor hingga industri pendukungnya.

Baca juga:  Daihatsu Usung Tema Seru dan Menyenangkan Bagi Pengunjung GIIAS 2024

“Kami melihat peningkatan dalam produksi ribuan kendaraan. Ini akan mendukung program dari pemerintah dan menjadi titik balik penting dengan membawa nama Indonesia,” jelas Daswar, dalam sambutannya.

Gelaran IIMS 2024 diikuti sekitar 54 jenama kendaraan roda dua dan roda empat, serta diikuti oleh 187 peserta pameran dari industri pendukung otomotif tersebut.

IIMS tahun ini digadang-gadang menggunakan luasan area hingga mencapai 133.547 m2. IIMS pun memperluas cakupannya dengan kembali menggandeng komunitas pencinta perahu dengan Boat Gathering.

Hal tersebut dimaksudkan bukan hanya sekadar menghibur para pecinta otomotif, tetapi juga pengunjung pecinta maupun yang tertarik dengan perahu atau kapal.

Masyarakat bisa memilih hari kunjungan sesuai keinginan, dengan harga tiket mulai Regular Weekdays Rp50 ribu, Regular Weekend Rp85 ribu, dan tiket Premium Day untuk hari pertama (15 Februari) dibanderol seharga Rp150 ribu.

Pengunjung juga dapat membeli tiket bundling IIMS dan Infinite Live untuk 19 dan 21 Februari seharga Rp50 ribu, untuk 20 dan 22 Februari seharga Rp75 ribu dan tiket bundling weekend dibanderol dengan harga Rp185 ribu. [dp/TH]

Previous articleRoyal Enfield Luncurkan the All-New Bullet 350 di IIMS 2024
Next articleDaihatsu Turut Ramaikan Ajang IIMS 2024, Ada Hadiah Menarik