DAPURPACUID – Mitsubishi memberikan kemudahan kepada para konsumennya dalam melakukan perawatan sekaligus mempersiapkan kendaraan miliknya untuk menghadapi libur hari raya kelak.
Dikemas dalam program ‘Lebaran Campaign’, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menawarkan potongan harga khusus tiap pembelian suku cadang tertentu.
Terlaksana di seluruh diler resmi Mitsubishi di Indonesia, program tersebut berlangsung selama periode 1 Maret hingga 30 April 2024. Adapun besaran diskonnya hingga 25 persen.
Kazuto Azuma, Director of After Sales Division PT MMKSI, mengatakan hadirnya program ini sebagai langkah persiapan bagi para konsumen yang ingin melakukan perjalanan mudik ke kampung halamannya.
Azuma menambahkan, diskon tersebut berlaku untuk pembelian dan penggantian suku cadang mulai dari suku cadang terkait sistem pengereman, oli, filter AC, Filter udara, hingga chemical.
“Hal ini guna memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan prima dan siap digunakan untuk aktivitas Lebaran bersama keluarga secara nyaman dan maksimal,” tandasnya.
Syarat bagi konsumen untuk bisa memanfaatkan program tersebut yakni wajib dengan melakukan service booking pada diler 3S yang dituju selama periode campaign.
Secara rinci, tiap pembelian Engine Oil, Oil Filter dan Air Refresher Assy diberikan diskon sebesar 10 persen. Sementara untuk pembelian Brake Pad, Brake Shoe dan Air Element Cleaner dikenakan potongan 15 persen.
Terakhir, untuk pembelian Engine Flush, Washer Fluid, Fuel System Cleaner Gasoline, serta Diesel Fuel System Cleaner diberikan diskon sebanyak 25 persen.
Untuk memudahkan service booking di diler dan bengkel resmi Mitsubishi, konsumen dapat memanfaatkan layanan berikut:
– Melalui aplikasi My Mitsubishi Motors ID yang tersedia untuk sistem operasi Android dan iOS, dapat diunduh pada tautan berikut http://bit.ly/MyMitsubishiApps;
– Mitsubishi Motors Customer Care di nomor telepon 0804-1-300-300;
-Layanan asisten virtual berbasis chat, MIRA, melalui whatsapp https://bit.ly/MIRAWhatsapp, atau nomor 0811-1300-1300.