DAPURPACUID – PT Daya Adicipta Motora (DAM) menggelar even ‘Honda Community Auto Contest 2024’, ajang kompetisi modifikasi motor Honda dari berbagai tipe di Jawa Barat.
Berlangsung di Rest Area 72 Lembang, Sabtu (8/6) lalu, kontes ini bertujuan menunjukan kreativitas dan inovasi para pecinta otomotif dalam memodifikasi motornya.
Tercatat 60 modifikasi motor Honda dari berbagai varian matic untuk lima kategori, diantaranya PCX Rookies, PCX Fashion, Scoopy Rookies, Scoopy Fashion, serta Matic Sunmori Motostyle.
Dalam kegiatan tersebut melibatkan para juri-juri berpengalaman yang memiliki kompetensi tinggi di bidang modifikasi otomotif, khusus roda dua.
General Manager Motorcycle Sales, Marketing, & Logistic DAM, Handi mengatakan, Honda Community Auto Contest menjadi upaya mewadahi kreativitas modifikator dan komunitas Honda di Jawa Barat.
“Kami berharap acara ini dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk terus berkreasi dan berinovasi dalam modifikasi kendaraan,” jelasnya dalam siaran resmi, Minggu (9/6).
Meski begitu, Handi menegaskan modifikasi sepeda motor harus kreatif namun harus tetap mengutamakan unsur keamanannya, sehingga tetap layak untuk dikendarai di jalan raya.
Menurutnya, even ini tak hanya sekadar kompetisi, juga merupakan platform bagi para peserta untuk bersilaturahmi, berbagi pengalaman, pengetahuan dan ide-ide inovatif dalam dunia otomotif.
Tak hanya memamerkan motor modifikasi peserta pada pengunjung, selama acara berlangsung juga diisi beragam aktivitas menarik yang akan memanjakan para peserta dan pengunjung.
Kegiatan diawali dengan city rolling yang diikuti perwakilan anggota Ikatan Motor Honda Jawa Barat dari diler Honda Tridjaya Merdeka Motor Bandung dan finish di Rest Area 72 Lembang.
Seluruh peserta diwajibkan menggunakan perlengkapan berkendara lengkap untuk memastikan keamanan dan kenyamanan selama perjalanan agar selalu #Cari_Aman.
Terdapat juga talkshow dengan mengundang komunitas Honda dan para modifikator berpengalaman untuk berbagi pengetahuan, tips, dan tren terbaru dalam dunia modifikasi motor.
Di sesi ini, para peserta dapat belajar langsung dari para ahli dan mendapatkan wawasan baru yang berguna untuk mengembangkan kreativitas mereka dalam memodifikasi kendaraan.
Selain itu, Honda Community Auto Contest juga menawarkan berbagai aktivitas interaktif seperti riding test dan games yang dapat diikuti oleh pengunjung. [dpid/TH]
Berikut Daftar Pemenang Honda Community Auto Contest :
PCX ROOKIES
Juara 1 Imam Baruno – Bandung
Juara 2 Rian Ramdani – Bandung
Juara 3 Deana Opa – Bandung
PCX FASHION MODIF
Juara 1 Ilham CKR – Cirebon
Juara 2 Sumadi – Cimahi
Juara 3 Buddy – Bandung
SCOOPY ROOKIES
Juara 1 Tri Yanuar – Kab.Bandung
Juara 2 Budhi Heriyanto – Bandung
Juara 3 M Daffa Saputra – Kab. Bandung Barat
SCOOPY FASHION MODIF
Juara 1 Juju Putra HDM – Cirebon
Juara 2 Febriyanto – Depok
Juara 3 Rofi F – Sumedang
MATIC SUNMORI MOTOSTYLE
Juara 1 Wahyu Puji – Bekasi – Vario 150
Juara 2 Eko B.P – Jakarta Selatan – Vario 150
Juara 3 Dimas – Bogor – Vario 150