DAPURPACUID – PT Honda Prospect Motor (HPM) berhasil menggabungkan ragam pemilik dan komunitas mobil Honda di Jakarta dalam satu venue, lewat gelaran Honda Culture Indonesia.
Pertama dilaksanakan di Jakarta, tepatnya di Cibis Park, Sabtu (19/10) lalu, even ini merupakan perayaan budaya otomotif terbesar bagi komunitas Honda di Tanah Air.
Total ajang perdana tersebut dihadiri tidak kurang dari 28 komunitas Honda lintas generasi maupun model, termasuk juga terbuka untuk masyarakat umum melihat langsung keberagaman mobil Honda dari masa ke masa.
Sales & Marketing and After Sales Director PT HPM, Yusak Billy mengatakan, even ini tak hanya sekadar pertemuan pemilik mobil Honda, juga perayaan hubungan emosional antara pemilik dengan kendaraannya.
“Mobil bukan hanya sarana transportasi, juga merupakan simbol kebanggaan dan kedekatan emosional. Filosofi kami, menciptakan kendaraan yang bisa memberikan pengalaman bermakna bagi pemiliknya,” jelasnya disela jumpa pers di Jakarta.
Di sisi lain, Billy menyoroti, komunitas Honda di Indonesia telah berkembang secara organik selama lebih dari 76 tahun. Para pemilik memiliki karakteristik unik, di mana mereka merasa bangga dan terikat dengan kendaraannya.
“Honda Culture Indonesia digelar guna memberikan apresiasi kepada komunitas-komunitas itu, yang telah merawat mobilnya dari waktu ke waktu, bahkan sampai beberapa dekade,” imbuhnya.
Sementara itu, Communication Strategy Sub-Div Head PT HPM, Yulian Karfili menuturkan, pihaknya terus mendukung inisiatif dari komunitas otomotif yang salah satunya melalui gelaran Honda Culture Indonesia.
Menurut Yulian, Honda melihat hubungan antara pemilik dan mobilnya merupakan bagian dari sebuah keluarga. Hal ini bukan sekadar kendaraan, tetapi sesuatu yang memiliki nilai emosional bagi pemiliknya.
“Diharapkan even ini menjadi ajang rutin setiap tahun, dimana para pecinta mobil Honda di Indonesia dapat berkumpul dan merayakan kecintaan mereka terhadap merek ini,” tandasnya.
Dalam ajang ini terdapat berbagai kegiatan menarik seperti kompetisi modifikasi, pameran mobil legendaris Honda, pertunjukan hiburan, serta aktivitas seru lainnya.
Selain itu, turut juga ditampilkan beragam model Honda lintas generasi yang dipamerkan dalam beberapa area berbeda, seperti Heritage Display Area, Rare Display Area, dan Extreme Modification Display Area.
Heritage Display Area
Di area ini dihadirkan Honda Civic CVCC Coupe, yang merupakan produk lansiran 1979 dan menjadi model penting dengan memperkenalkan teknologi mesin CVCC (Compound Vortex Controlled Combustion).
Mobil bermesin 1.500 cc ini menghasilkan sekitar 55 hp, yang dirancang menghadirkan performa terbaik sekaligus hemat bahan bakar dan ramah lingkungan. Sehingga Honda meraih penghargaan dari EPA (Environmental Protection Agency) di Amerika Serikat
Hadir juga Honda Life yang pertama kali diperkenalkan di dunia pada 1971. Mobil ini dibekali mesin berkapasitas kecil sebesar 356 cc, yang melontarkan tenaga direntang 30-36 Hp.
Kehadiran Honda Life menjadi salah satu pionir dalam segmen kei car, memperkuat posisi Honda di pasar mobil kecil dan membantu meningkatkan penjualan domestik.
Model ini memiliki beberapa varian, termasuk Life Step Van, yang merupakan salah satu mobil keluarga kompak pertama dengan ruang kargo luas. Penerusnya tetap hidup dalam model-model terbarunya.
Berikutnya ada Honda Civic generasi kedua, yang diluncurkan pada 1983. Mobil ini dibekali desain lebih modern yang dirancang dengan fokus pada kenyamanan dan fungsionalitas.
Ruang kabin cukup lapang untuk ukuran mobil kompak pada eranya dengan kursi ergonomis. Tersedia dua pilihan mesin, yaitu 1.3 liter dan 1.5 liter empat silinder dengan tenaga 55 hp hingga 67 hp.
Mobil ini Dikenal dengan desainnya yang lebih modern serta dirancang dengan fokus pada kenyamanan dan fungsionalitas. Ruang kabin cukup lapang untuk ukuran mobil kompak pada masanya, dengan kursi yang ergonomis dan dukungan yang baik.
Model terakhir pada area ini yaitu Honda City lansiran 1982 yang telah dilengkapi turbo dengan tenaga 66 hp. Mobil ini memiliki desain ramping menawarkan performa lincah dan tenaga yang impresif.
Honda City generasi pertama ini juga sering disebut sebagai City Motocompo, karena memang dijual bersamaan dengan scooter legendaris Honda bermesin 50 cc tersebut.
Rare Display Area
Beralih ke titik lainnya terdapat Rare Display Area, yang mobil dan sepeda motor yang tergolong eksotik di masanya, diantaranya Honda S800 yang dirilis pada 1964.
Mengusung mesin 791 cc 4 silinder mampu menghasilkan 70 tenaga kuda pada 8.000 rpm. Bagi Honda, S800 menjadi sebuah model dengan performa luar biasa untuk mobil kecil di zamannya.
Dengan pilihan bodi coupe, S800 dikenal dengan desainnya yang sporty dan ringan didukung sistem penggerak roda belakang. Mobil ini mampu mencapai kecepatan maksimum 160 km/jam, dan diklaim menjadi mobil sport yang sangat diminati pada dekade 1960-an.
Tak kalah menarik terdapat Honda NSX, mobil sport ikonik yang menggabungkan performa tinggi dengan keandalan dan teknologi inovatif. Mobil ini diperkenalkan pertama kali pada 1990.
Ditenagai oleh mesin 3.0L V6 dengan teknologi VTEC, NSX mampu menghasilkan output sekitar 270 hp, menjadikannya salah satu mobil sport tercanggih di masanya.
Mobil ini dirancang dengan masukan dari pebalap legendaris Formula One (F1) Ayrton Senna, yang turut menyempurnakan sektor handling dan stabilitas pada NSX.
Desain bodinya yang aerodinamis, menggunakan material aluminium, menjadikannya ringan dan bertenaga dengan akselerasi yang responsif dan performa luar biasa.
Untuk mobil lainnya yaitu Honda CR-X, compact hatchback dengan keunggulan bobotnya ringan dan handling yang lincah, menjadikannya sangat populer di kalangan penggemar mobil.
Selain didukung performa mumpuni, CR-X diklaim hemat bahan bakar terutama pada varian HF (High Fuel Economy), dengan pencapaian konsumsi hingga 21,3 km/liter.
Di area ini juga dihadirkan dua motor legendaris yakni CB 400 K0, model klasik yang ikonik dalam sejarah Honda yang diluncurkan pada 1975, dengan kapasitas mesin 397 cc.
Ada juga Honda CB 750 K0, motor ikonik pelopor kategori superbike yang lahir pada 1969. Ditenagai mesin empat silinder segaris berkapasitas 736 cc, menghasilkan tenaga maksimum sekitar 68 Hp.
Motor ini memiliki desainnya elegan dilengkapi fitur-fitur inovatif, seperti sistem rem cakram depan yang pertama kali diterapkan pada motor produksi massal, serta rangka kokoh dan stabil.
CB750 K0 juga dikenal dengan kenyamanannya saat dikendarai, berkat posisi berkendara yang ergonomis termasuk sistem suspensi terbaik.
Extreme Modification Area
Pada area tersebut menampilkan berbagai mobil hasil modifikasi-modifikasi unik dan menarik tentunya bagi para pengunjung. Honda S2000 Time Attack, yang dirancang untuk lintasan balap dengan menggabungkan berbagai komponen berteknologi tinggi.
Performa mumpuninya didukung oleh Voltex Circuit Version Aero Kit, Voltex Carbon Wing, serta panel berbahan Carbon Composite pada hardtop, kap mesin, bagasi belakang, pintu samping dan kaca spion Craft Square Carbon.
Seluruh ubahan tersebut dirancang untuk mengurangi bobot dan meningkatkan stabilitas. Dilengkapi dengan velg ADVAN GT dan ban ADVAN A050, serta suspensi ZEAL Coilover Shock untuk meningkatkan handling di tikungan.
Sistem pengereman pun ditingkatkan melalui penyematan Endless Big Brake Kit untuk daya henti maksimal, serta kontrol suspensi yang dioptimalkan dengan Ikeya Formula Control Arm.
Modifikasi ini didukung sasis yang diperkuat guna menghadapi tekanan ekstrem di trek. Di sektor mesin dibenamkan tipe F20C yang dibangun ulang, ditambah Garrett Turbocharger untuk tenaga ekstra, plus sistem pelumasan Dry Sump Oil System untuk menjaga kestabilan oli pada kondisi balapan.
Dengan TURBOSMART Raceport Blow Off Valve untuk respon mesin yang cepat dan transmisi Holinger Sequential Gearbox untuk perpindahan gigi cepat dan presisi, performa mobil dapat dipantau melalui MOTEC Dash Logger guna memberikan informasi akurat selama balapan.
Dimunculkan juga Honda Brio Modification yang mendapat ubahan pada tenaga penggerak garapan Engine+ Motorsports. Dipadukan mesin 2,4 L K24 inline-four yaitu mesin dari Civic Type R, menghasilkan tenaga 300 Hp, serta transmisi manualnya enam percepatan.
Ubahan lainnya meliputi aspek pengendalian dengan memasang coilover dua arah yang dapat disesuaikan, rem depan AP Racing, serta ban Yokohama ADVAN NEOVA dipadukan suspensi Aragosta. Pada bagian interior terdapat setir Momo Type R, kursi Recaro, sabuk pengaman Scroth dan roll cage.
Terdapat juga Honda Civic Estilo Modification by Toba Blaze dan Civic EG Collaboration with Hot Wheels, yang sebelumnya tampil di beberapa kesempatan. [dpid/TH]