Chery Solo Resmi Dibuka, Perkuat Jaringan Resmi di Jawa Tengah

DAPURPACU – PT Chery Sales Indonesia (CSI) terus memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam mengeksplorasi seluruh produk yang dipasarkan di Indonesia, termasuk pada layanan purna jualnya.

Perluasan jaringan resmi menjadi upaya Chery dalam mengejawantahkan strategi di atas. Hal itu dibuktikan dengan dibukanya diler terbaru Chery di wilayah Solo.

Dengan menggandeng Inti Mobil Group, dibukanya diler ini menandai langkah maju dan komitmen bagi Chery dalam memperkuat jaringan diler di Solo dan sekitarnya.

Presiden PT CSI, Shawn Xu mengatakan, perluasan jaringan resmi Chery ini menjadi bukti komitmen perusahaan di industri otomotif Tanah Air, khususnya di Provinsi Jawa Tengah.

“Kami optimis pecinta otomotif di Solo dan sekitarnya menjadikan model-model Chery sebagai pilihan melengkapi keseharian mereka, baik secara fungsional maupun gaya hidup yang fashionable,” imbuhnya.

Chery Solo menjadi diler resmi kedua di Jawa Tengah, yang menempati area seluas 1.300 m2 dengan luas bangunan hingga 537,5 m2. Plus layanan lengkap dengan tersedianya penjualan unit, servis dan suu cadang (3S).

Baca juga:  SERES Boyong Konsep SUV Seharga 1 Miliar Lebih ke GIIAS 2024

Adapun lokasinya berada di Jl. Ahmad Yani KM.5, Pabelan, Kartasura, diler Chery Solo dilengkapi area showroom, bengkel dan ketersediaan suku cadang terlengkap.

Didukung juga fasilitas ruang yang nyaman untuk melayani konsumen dari para staf yang terlatih, dan andal. Calon konsumen bisa melihat seluruh model Chery, mulai dari Tiggo 7 Pro, Tiggo 8 Pro dan Omoda 5.

Vice President PT CSI, Harry Kamora disela sambutannya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terus memberikan dukungan kepada Chery untuk terus bertumbuh di Indonesia.

“Kami juga sangat mengapresiasi semua pihak yang telah berkontribusi dalam mewujudkan pembukaan diler Chery di Solo ini,” tandas Harry, Selasa (25/7) lalu.

Bersamaan dengan seremoni pembukaan diler Chery Solo dilakukan juga prosesi serah terima kunci Omoda 5 kepada konsumen, yang dilakukan oleh Wang Peng, Vice President PT CSI.

General Manager Inti Mobil, Nur Exsan mengeklaim bahwa Solo merupakan pasar yang memiliki potensi untuk segmen SUV premium, yang saat ini ditawarkan oleh Chery Indonesia.

Baca juga:  Chery Buka Pre-booking Tiggo 8 dengan Banderol Rp400 Juta

Exsan mengakui, kemitraan yang dijalin dengan CSI sudah melalui berbagai pertimbangan termasuk melihat langsung kesuksesan produk-produk Chery di banyak negara.

“Kami yakin dengan produk-produk premium seperti Tiggo Pro Series dan Omoda 5, pasar otomotif Kota Solo dan sekitarnya juga akan sangat antusias untuk memilikinya,” pungkasnya.

Exsan pun berharap kehadiran merek Chery di Solo dapat memberikan kontribusi untuk menggairahkan kembali pasar otomotif Solo dan Jawa Tengah. [dp/TH]

Previous articleJulian Johan Terjun di Ajang AXCR 2023, Perdana Kendarai Land Cruiser 200
Next articleBegini Cara Chery Indonesia Rangkul Calon Konsumennya