Benamkan E-GMP, Begini Canggihnya Mobil Listrik Hyundai Ioniq 5

DAPURPACU – Mobil listrik murni (Battery Electric Vehicle/BEV) Hyundai Ioniq 5 resmi diperkenalkan di ajang IIMS Hybrid 2022. Hal ini juga menandai produksi secara massal di pabriknya di Cikarang, Jawa Barat.

SungJong Ha, Presiden Direktur PT Hyundai Motor Indonesia mengungkapkan, hadirnya mobil listrik yang diproduksi di Cikarang ini, sebagai bukti komitmen untuk membangun mobilitas masa depan.

“Ioniq 5 memiliki kelebihan, seperti desain yang , teknologi mutakhir, hingga kenyamanan yang maksimal. Mobil ini mengusung elemen yang mengangkat ekosistem kendaraan listrik di Indonesia, salah satunya lewat E-GMP,” ujarnya dalam jumpa pers beberapa waktu lalu.

Didesain khusus untuk BEV, E-GMP pada Ioniq 5 bisa memberikan peningkatan fleksibilitas, performa berkendara yang bertenaga, peningkatan jarak tempuh berkendara, penguatan fitur keselamatan, dan lebih banyak ruang interior yang dapat digunakan untuk penumpang dan bagasi.

E-GMP juga mengurangi kompleksitas yang ada melalui modularisasi dan standarisasi, memungkinkan pengembangan produk yang cepat dan fleksibel yang dapat digunakan di sebagian besar segmen kendaraan, seperti sedan, SUV, dan lainnya.

Selain itu, E-GMP dirancang untuk meningkatan performa di kondisi tikungan dan stabilitas berkendara pada kecepatan tinggi. Hal ini karena adanya low-mounted battery pack, dan implementasi motor listrik yang terletak di ruang yang sebelumnya ditempati oleh mesin.

Platform ini mengamankan baterai melalui struktur pendukung yang terbuat dari baja berkekuatan sangat tinggi. Komponen baja yang dibentuk melalui proses dipanaskan yang mengelilingi struktur ini juga memberikan kekokohan ekstra.

Baca juga:  Komponen ICCU Harus Diperbaharui, Hyundai Recall Ioniq 5 dan Ioniq 6

E-GMP memaksimalkan ruang interior melalui wheelbase yang panjang, overhang depan dan belakang pendek, serta modul kokpit ramping. Dengan pack baterai yang tertanam di bawah lantai kabin, E-GMP menciptakan lantai yang rata. Hal ini memberikan legroom lebih luas untuk penumpang.

Dengan teknologi ini juga bisa membuat mobil memiliki pilihan pengisian daya lebih bervariatif dan lebih cepat, hanya membutuhkan waktu 5-6 jam untuk pengisian daya hingga 100% menggunakan fasilitas wall charger atau AC Charger.

Kemudian, EV ini membutuhkan 46 menit (tipe Prime Standard dan Signature Standard) atau 57 menit (tipe Prime Long range dan Signature Long Range), untuk pengisian daya hingga 80% di fasilitas fast-charging atau DC Charger kapasitas daya 50kW.

Dalam jangka panjang, Hyundai berencana menghadirkan fasilitas super fast-charging kapasitas daya 350 kW di Indonesia, yang memungkinkan semua tipe Ioniq 5 dapat melakukan pengisian daya hingga 80% hanya dalam kurun waktu 18 menit.

Di lihat dari eksteriornya, Ioniq 5 dilengkapi Parametric Pixel LED Headlamps di sisi depan dan belakang, juga Front Center Garnish Hidden LED, serta kap mesin tipe clamshell. Desain parametrik juga ditonjolkan pada velg alloy berdiameter 20 inci.

Di sisi samping, gagang pintu Ioniq 5 menggunakan tipe Flush Door Handles yang terlihat rata dengan bodi saat mobil dalam posisi terkunci. Flush Door Handles ini berfungsi secara manual pada tipe Prime dan bekerja otomatis pada tipe Signature.

Baca juga:  Citroen Kantongi Ijin Impor Mobil Listrik Plus Insentif Pemerintah

Desain dinamis yang menonjol juga ditunjukkan lewat konsep Parametric Dynamics, yaitu sebuah desain garis yang seakan membuat pintu baris pertama menyatu dengan pintu baris kedua.

Bergeser ke interior, mobil listrik ini menyematkan material jok yang terbuat dari botol PET daur ulang, setidaknya ada 32 botol plastik yang disterilkan, dihancurkan, dan diparut menjadi serpihan plastik.

Detail pada pintu terbuat dari 100% kertas HDPE yang dapat didaur ulang, kertas ini memiliki tekstur ringan yang sama dengan kertas tradisional Korea.

Pintu serta bantalan benturan atau crash pad dari Ioniq 5 dicat dengan bahan alami mengandung minyak yang diekstrak dari tanaman seperti bunga lobak dan jagung. Tak hanya itu, cover kursi IONIQ 5 menggunakan kain campuran wol yang ramah lingkungan.

Mobil listrik in juga menyematkan Vision Roof, juga setiap kursi memiliki beragam fitur yang sesuai dengan kriteria, seperti kursi pengemudi yang dilengkapi dengan power adjustable, lumbar support, memory function, height adjuster, serta fungsi pendingin dan pemanas kursi.

Untuk kursi di baris depan juga semakin terasa berkat adanya fitur Premium Relaxation Seat, yaitu fitur yang akan menyesuaikan posisi bantalan kursi, sudut sandaran kursi, dan penyangga kaki, ke pengaturan relaksasi yang optimal.

Baca juga:  Beli Mobil Hyundai Sekarang, Diganjar Lucky Draw Ioniq 6

Nuansa kemewahan saat bersantai juga semakin terasa karena IONIQ 5 memiliki LED ambient mood lighting dan BOSE Premium Sound System dengan 8 speakers.

Sedangkan untuk kebutuhan infotainment dan konektivitas lain adalah terdapat layar sentuh beurkuran 12,3 inci yang dapat terhubung ke smartphone secara nirkabel lewat fitur Bluetooth, atau disambungkan dengan kabel USB melalui USB multimedia port yang tersedia.

Ioniq 5 memiliki beberapa titik dan tipe pengecasan, yaitu terdiri dari wireless smartphone charging system yang terletak di konsol tengah, dua power outlet 12V yang terletak di konsol depan dan area bagasi, serta USB power outlets yang tersebar di empat titik di area baris depan hingga baris kedua.

Dari segi performa, tipe Prime Standard dan Signature Standard mampu membuat Ioniq 5 melaju dari 0 – 100 km/jam dalam kurun waktu 8,5 detik.

Sedangkan tipe Prime Long Range dan Signature Long Range diklaim mampu membuat mobil berakselerasi dari 0 – 100 Km/jam hanya dalam waktu 7,4 detik.

Kedua tipe Ioniq 5 memiliki jarak tempuh sejauh 384 KM bila baterai mobil sedang terisi penuh. Bahkan, untuk tipe Long Range memiliki jarak tempuh sejauh 481 Km dan tipe Signature Long Range dapat menempuh jarak hingga 451 Km. [dp/DF]

Previous articleToyota Siapkan Promo Penjualan Selama IIMS Hybrid 2022
Next articleWuling Ajak Konsumen Lomba Desain Sketsa Mobil Listrik GSEV