DAPURPACUID – MG Motor Indonesia resmi mengumumkan banderol New ZS EV rakitan lokal pabrik SAIC Facility di Cikarang, Jawa Barat, dengan harga Rp453 juta on the road Jakarta.
Tak hanya itu, MG merilis pula harga terbaru dari MG 4 EV yang juga diproduksi secara lokal di pabrik tersebut dari yang semula Rp649,9 juta menjadi Rp433 juta, Rabu (10/1).
Bersamaan dengan peluncuran harga kedua model kendaraan listrik itu, MG Motor Indonesia juga menawarkan kemudahan kepemilikan mobil tersebut melalui MG Electric Package.
“Kami tidak hanya menetapkan harga, tapi juga standar baru untuk kendaraan listrik di Indonesia,” kata Donald Rachmat, Chief Operating Officer MG Motor Indonesia.
“Kami bergerak menuju masa depan mobilitas yang lebih berkelanjutan, melalui New ZS EV dan MG 4 EV yang kami rakit secara lokal di Indonesia,” tambahnya.
Dari segi desain, ZS EV menampilkan gaya yang tajam, dilengkapi velg sporty 17 inci dan electric i-MAX panoramic sunroof, sementara interiornya nyaman dengan jok sporty dan roof rail fungsional.
Dipadukan dengan performa dan teknologi terkini, diklaim ZS EV mampu menjelajah sampai 403 km. Plus fitur-fitur seperti Kinetic Energy Recovery System (KERS) dan berbagai mode berkendara penambah kenyamanan pengendara.
Sedangkan untuk MG 4 EV menawarkan performa mumpuni dengan jangkauan hingga 425 km dalam sekali pengisian daya dan mampu melesat dari 0 – 100 km/jam hanya dalam waktu 7,7 detik.
MG 4 EV menggabungkan elemen trendi dan teknologi canggih yang memberikan kesan dinamis pada crossover listrik ini, dibalut dengan desain avant-garde telah disematkan dengan platform kendaraan listrik baru.
Lampu LED yang elegan, grill pola honeycomb, twin arrow rear spoiler dengan 2-tone roof yang agresif, serta dilengkapi dengan sentuhan roda alloy sporty berukuran 17-inci.
Baik MG 4 EV maupun New ZS EV telah di lengkapi dengan Teknologi i-SMART dan sistem kamera 360 derajat, yang merupakan beberapa dari 14 MG Advanced Driver Assistance Systems (ADAS).
Arief Syarifudin, Marketing & PR MG Motor Indonesia, menambahkan, kedua produk ini tidak hanya menarik karena harganya, tapi juga karena desain, kenyamanan, dan teknologi terkini yang meningkatkan standar pengalaman berkendara.
“Kami yakin MG 4 EV dan New ZS EV akan mendefinisikan ulang harapan konsumen terhadap kendaraan listrik Tanah Air,” pungkasnya. [dp/TH]